Ageboy Blog: http://ageboy.blogspot.com/2012/01/cara-membuat-teks-dan-link-berkedip.html#ixzz1tYJXsEYl

Rabu, 26 Oktober 2011

SCRIPT

Artikel ini tidak memiliki referensi sumber tepercaya sehingga isinya tidak bisa diverifikasi.
Bantulah memperbaiki artikel ini dengan menambahkan referensi yang layak.
Artikel yang tidak dapat diverifikasikan dapat dihapus sewaktu-waktu oleh Pengurus.
Bahasa skrip atau bahasa skripting (Bahasa Inggris: scripting language) adalah bahasa pemrograman komputer yang diinterpretasikan secara khas dan dapat diketik langsung dari keyboard oleh pengguna. Skrip berbeda dengan program, karena program harus dikonversi terlebih dahulu secara permanen menjadi berkas biner tereksekusi (yaitu nol dan satu) sebelum dijalankan. Skrip tetap dalam bentuk aslinya dan diinterpretasikan perintah per perintah setiap kali dijalankan. Skrip diciptakan untuk mempersingkat proses tradisional suntingan-kompilasi-tautan-jalankan (edit-compile-linking-run).
Nama skrip diambil dari skrip atau naskah tertulis untuk seni pertunjukan, yang mencantumkan dialog untuk diinterpretasikan oleh aktor dan aktris--programnya. Bahasa skrip awal sering disebut bahasa tumpak (batch program) atau bahasa kontrol kerja (job control). Bahasa skrip dapat pula dikompilasikan, tapi karena interpreter lebih sederhana dan lebih mudah ditulis dari pada kompilator, bahasa skrip lebih sering diinterpretasikan dari pada dikompilasi.
Istilah bahasa script tidak bersifat teknis, walaupun pembenaman dan ketergantungan pada sistem yang lebih besar biasanya menjadi kriteria penentuan. Dalam permainan komputer, skrip memperluas logika permainan, mengatur mesin permainan dengan data permainan tertentu. Skrip juga dapat membuat aplikasi dapat diprogram sehingga pekerjaan berulang dapat dengan cepat diotomasi. Tidak semua bahasa skrip dapat berkembang melebihi desain originalnya dan pengembangannya kadang dengan menggunakan nama baru. Contoh bahasa skrip yang cukup berkembang antara lain adalah UnrealScript yang digunakan dalam permainan komputer, dan JavaScript, suatu standar yang sangat berpengaruh yang didukung oleh hampir semua penjelajah web di pasaran.

0 komentar:

Pencarian

Translate

Please select a language|

visitor

free counters

Print Page

Safar Septianto | Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all